Selasa, 23 Juli 2019

Struktur portal beton bertulang

kali ini saya akan membahas mengenai salah satu jenis struktur yang disebutkan di FEMA 310.

jadi, di Indonesia gedung gedung yang didesain sebagai struktur beton, didesain sebagai portal beton bertulang.

jadi, saya melihat beberapa gedung yang belum selesai dalam bentuk struktur beton bertulang. 
jadi sebenarnya tanpa dinding, struktur mampu berfungsi menahan beban. hanya saja tanpa sekat, kurang etis.

jadi tidak ada masalah dengan dinding untuk menahan beban, namun sebagai fungsi sebagai pembatas ruang. Hal ini karena perencanaan gedung di Indonesia kebanyakan didesain sebagai portal beton bertulang.

namun pada kenyataannya, dalam menahan beban gempa misalnya, dinding memberikan sumbangan kekakuan dan kekuatan dalam menahan gempa.

dinding adalah komponen non struktural yang artinya dalam perencanaan tidak ikut menanggung beban, sedangkan komponen struktural ialah komponen yang menanggung beban, seperti balok, kolom, pelat.





Mengapa longsor terjadi setelah hujan

berbicara tentang longsor, saya Sarjana Teknik Sipil jadi ingat mata kuliah mekanika tanah I dan II.
secara teori tanah terdiri atas bagian solid (padat) dan void (pori).
bagian pori terdiri air dan udara.

jadi, secara sederhana. ketika hujan turun, massa tanah meningkat. pori tanah yang harusnya diisi udara dan air, terisi penuh air sehingga massa bertambah, kondisi ini disebut jenuh air.

tanah secara umum terbagi atas dua kategori, yaitu tanah lempung (clay) dan pasir (sand). kenyataan di lapangan, lempung kepasiran, pasir kelempungan, yang artinya tanah di lapangan tidak benar-benar murni pasir atau lempung.

tanah lempung (clay) yang memiliki kohesi memiliki sudut geser tanah, sudut ketika tanah dibebani secara aksial.

misalnya, sudut geser awal tanah adalah 44 derajat, setelah hujan menjadi 23 derajat yang artinya kohesi tanah tidak mampu menahan beban tanah yang massanya meningkat.

mhn mf jika saya khilaf, namun jika saya tidak khilaf kira-kira seperti ini ulasannya.




Mengapa Terminal stop Kontak listrik terbuat dari kuningan


pertanyaan ini muncul ketika saya dan seorang teman pergi ke toko listrik. 
jadi saya bertanya kepada penjual, Bg kenapa terbuat dari kuningan.

penjual menjawab karena kuningan itu sifatnya mendekati sifat emas. emas adalah salah satu unsur alam yang ternyata konduktor yang baik terhadap panas dan listrik.

konduktor berarti penghantar yang baik terhadap panas maupun listrik. Emas tidak mudah meleleh terhadap panas. jika stop kontak lama menempel di terminal maka akan menghasilkan panas, jika emas panas akan dialirkan dan emas tidak meleleh.

Jika menggunakan material emas, maka peralatan listrik akan mahal, kabel akan mahal. lalu dicari material yang bersifat seperti emas, konduktor panas dan listrik yang baik namun lebih murah. hal ini akan menekan harga alat-alat listrik menjadi lebih murah.

ini adalah hasil analisa saya dan membaca beberapa artikel di internet.